Tips Menghadapi Kekasih Egois

Tips Menghadapi Kekasih Egois - LintasCinta.COM - Alhamdulillah update lagi kali ini akan berbagi Tips Menghadapi Kekasih Egois.

Tips Menghadapi Kekasih Egois - Memacari pria yang memiliki sifat egois memang sebuah tantangan tersendiri. Seringkali kita dibuat kesal dengan sikapnya yang tidak mau mengalah dan hanya mementingkan diri sendiri.

Tanda-tanda pria egois adalah selalu membicarakan tentang dirinya, mimpi-mimpinya dan apa dia ingin diperlakukan dalam hubungan tanpa menanyakan Anda balik. Setiap tindakannya pun hanya yang berhubungan dengannya, tanpa memikirkan imbasnya untuk Anda.

Pria yang egois, juga kurang bisa mendengar kekasihnya dengan baik, karena biasanya mereka tidak suka dikritik atau dinasehati. Semua itu karena dia merasa benar. Anda pasti sering kesal dibuatnya. Inilah cara menghadapi kekasih yang egois yang dikutip dari wolipop di bawah ini:

Tips Menghadapi Kekasih Egois
Tips Menghadapi Kekasih Egois

1. Bicarakan Tentang Perasaan Anda
Dalam suasana yang santai, bicarakan perasaan Anda dengannya. Jelaskan bagaimana tindakannya dapat mempengaruhi Anda. Jika perlu, beri contoh atas sikapnya yang egois dan betapa itu menyakiti Anda.

2. Minta Dia untuk Berubah
Hubungan asmara akan berhasil jika keduanya bisa saling berkorban dengan melakukan perubahan-perubahan kecil. Dia mungkin berpikir bahwa tidak ada yang perlu diubah dari dirinya, dia juga menyangka bahwa hubungan akan berhasil sesuai dengan sikapnya, pada itu tidak benar. Katakan padanya, hubungan akan berhasil jika mau sedikit mengalah.

3. Tunjukkan Ketidakpedulian
Marah karena sikapnya yang egois tidak akan berdampak banyak baginya. Malahan, dia bisa merasa Anda berlebihan. Jika ia kembali bersikap egois, tunjukkanlah ketidakpedulian Anda. Misalnya, saat akan berkencan dan dia terlambat menjemput, tinggalkan dia dan tinggalkan pesan kepada orang rumah bahwa Anda telah pergi bersama teman Anda karena dia tidak datang. Dengan begitu, si dia merasakan ketidakpedulian Anda. Dengan begitu, dia lebih memahami bagaimana perasaan Adna Anda ketika dia bertindak egois. Ini akan membantunya lebih sensitif dengan Anda.

4. Jangan Selalu Sediakan Waktu Untuknya
Jangan biarkan Anda menjadi pilihan terakhirnya. Jika dia membatalkan kencan beberapa jam sebelumnya dan dia menjadwal ulang kencan. Katakan padanya bahwa Anda kecewa dan Anda tidak bisa melakukan kencan sesuai maunya. Tunjukkan bahwa Anda tidak 'mengemis' untuk bertemu dengannya.

5. Beri Pujian Jika Ia Mulai Berubah
Jika ada kemajuan darinya, berikan pujian dan ungkapkan perasaan senang Anda. Dengan begitu, dia merasa dihargai dan perubahan kecilnya bisa membuat kekasihnya lebih bahagia.

6. Memiliki Dunia Sendiri
Orang yang egois memiliki 'ruang' sendiri untuk dirinya. Anda pun harus melakukan itu, daripada berusaha untuk diperhatikan, sebaiknya singkirkan perasaan-perasaan galau dan bersosialisasi lah. Anda juga harus memiliki dunia sendiri, dengan berkumpul bersama teman, melakukan hobi atau kegiatan menyenangkan lainnya tanpa melibatkannya. Hal itu menunjukkan bahwa Anda merasa baik-baik saja tanpanya.

7. 'Break' Sementara Waktu
Setelah semua upaya Anda lakukan, tapi dia tidak juga berubah. Pertimbangkan untuk meninjau kembali hubungan Anda. Mintalah dia untuk mengambil waktu sendiri dan memikirkan sikapnya yang berdampak buruk pada hubungan. Dengan begitu, dia akan menghargai saat-saat bersama Anda. Jika memang sulit diubah dan Anda merasa lelah dengan hubungan tersebut, Anda pantas mendapatkan pria yang lebih baik.

Demikian Tips Menghadapi Kekasih Egois semoga bermanfaat buat anda semuanya.

Description: Tips Menghadapi Kekasih Egois Rating: 4.5
0 Komentar untuk "Tips Menghadapi Kekasih Egois"